--> LATIHAN SOAL DAN PEMBAHASAN TENTANG MODUS | AJAR HITUNG

Soal & pembahasan Matematika SD, SMP & SMA

Friday 12 March 2021

LATIHAN SOAL DAN PEMBAHASAN TENTANG MODUS

| Friday 12 March 2021


Hai teman belajar ajar hitung.. kembali lagi dengan pembahasan soal yang baru. Bagi kalian yang sedang belajar tentang modus data, kalian menemukan artikel yang tepat. Selamat belajar ya...


1. Data makanan kesukaan siswa kelas VI SD Tunas Muda sebagai berikut:

8 siswa suka makan bakso

10 siswa suka makan siomay

12 siswa suka makan ketoprak

9 siswa suka makan batagor

Modus makanan kesukaan siswa kelas VI adalah...

a. Bakso

b. Siomay

c. Ketoprak

d. Batagor

Jawab:

Pada soal terlihat jumlah siswa paling banyak menyukai ketoprak, yaitu sebanyak 12 siswa.

Jawaban yang tepat C.


2. PMI memiliki 27 kantong darah terdiri atas empat jenis golongan darah. Golongan darah O sebanyak 7 kantong, A sebanyak 6 kantong, AB sebanyak 6 kantong dan sisanya golongan darah B.

Modus dari data di atas adalah...

a. O

b. A

c. B

d. AB

Jawab:

Banyak golongan B = 27 – (7 + 6 + 6) = 27 – 19 = 8 kantong

Jadi, modusnya adalah golongan darah B sebanyak 8 kantong.

Jawaban yang tepat C.


3. Berat sejumlah karung pasir tercatat sebagai berikut:

100 karung beratnya 70 kg

100 karung beratnya 80 kg

80 karung beratnya 90 kg

120 karung beratnya 105 kg

90 karung beratnya 110 kg

Modus berat karung pasir tersebut adalah...

a. 100 kg

b. 105 kg

c. 110 kg

d. 120 kg

Jawab:

Pada soal terlihat karung paling banyak adalah karung yang beratnya 105 kg sebanyak 120 karung.

Jawaban yang tepat B.


4. Data penjualan roti di toko Coklat Bakery diuraikan sebagai berikut:

Roti cokelat terjual 42 bungkus, roti keju terjual 56 bungkus, roti cokelat kacang terjual 35 bungkus, dan roti pisang terjual 28 bungkus.

Modus dari penjualan roti di atas adalah...

a. Roti cokelat

b. Roti keju

c. Roti cokelat kacang

d. Roti pisang

Jawab:

Dari soal terlihat roti yang paling banyak terjual adalah roti keju sebanyak 56 bungkus.

Jawaban yang tepat B.


5. Hasil tangkapan ikan sebuah kapal nelayan adalah 114 kg. Terdiri dari: 23 kg ikan tenggiri, 24 kg ikan tongkol, 19 kg ikan kakap, 23 kg ikan pari, dan sisanya ikan cakalang. Modus jenis ikan hasil tangkapan kapal adalah...

a. Ikan cakalang

b. Ikan tenggiri

c. Ikan kakap

d. Ikan tongkol

Jawab:

Banyak ikan cakalang = 114 kg – (23 + 24 + 19 + 23) = 114 – 89 = 25 kg

Jadi, modusnya adalah ikan cakalang sebanyak 25 kg.

Jawaban yang tepat A.


6. Data berikut menunjukkan hobi 70 anak di suatu kelas.

Hobi membaca 18 anak

Hobi menyanyi 17 anak

Hobi olahraga 15 anak

Dan sisanya hobi melukis. Modus dari hobi anak tersebut adalah...

a. Membaca

b. Menyanyi

c. Olahraga

d. Melukis

Jawab:

Banyak siswa hobi melukis = 70 anak – (18 + 17 + 15) = 70 – 50 = 20 anak

Jadi, modusnya adalah hobi melukis sebanyak 20 anak.

Jawaban yang tepat D.


7. Seorang pedagang dalam seminggu berhasil menjual 108 potong kain batik, terdiri dari 27 potong jenis batik parang barong, 12 jenis batik parang rusak, 21 potong jenis batik parang kusumo, 20 potong jenis batik parang soblog, dan sisanya jenis batik parang klitik. Modus data penjualan jenis kain batik tersebut adalah....

a. Parang barong

b. Parang rusak

c. Parang kusumo

d. Parang klitik

Jawab:

Banyak batik Parang Klitik = 108 potong – (27 + 12 + 21 + 20) = 108 – 80 = 28

Jadi, modusnya adalah batik Parang Klitik sebanyak 28 potong.

Jawaban yang tepat D.


8. Hasil pendataan pilihan siswa SD Tunas Muda terhadap obyek wisata di Jawa Tengah yang ingin dikunjungi adalah:

Tawangmangu dipilih 70 anak

Prambanan dipilih 63 anak

Lawang Sewu dipilih 67 anak

Baturaden dipilih 78 anak

Dan sisanya memilih Borobudur.

Jika banyak siswa 360 anak, modus data tersebut adalah...

a. Borobudur

b. Prambanan

c. Baturaden

d. Lawang Sewu

Jawab:

Banyak siswa yang memilih Borobudur = 360 anak – (70 + 63 + 67 + 78) = 360 – 278 = 82

Jadi, modusnya adalah Borobudur sebanyak 82 anak.

Jawaban yang tepat A.


9. Hasil ulangan Matematika 15 orang siswa kelas V adalah sebagai berikut:

80, 80, 90, 70, 70, 60, 70, 70, 90, 90, 70, 90, 60, 80, dan 80

Modus dari hasil ulangan tersebut adalah...

a. 60

b. 70

c. 80

d. 90

Jawab:

Perhatikan data dari soal:

Nilai 60 ada 2 anak

Nilai 70 ada 5 anak

Nilai 80 ada 4 anak

Nilai 90 ada 4 anak

Jadi, modusnya nilai 70 sebanyak 5 anak.

Jawaban yang tepat B.


10. Toko pakaian Sinar Makmur berhasil menjual 810 potong pakaian yang terdiri atas baju 134 potong, celana panjang 143 potong, kaos 132 potong, celana pendek 123 potong, celana anak 124 potong, dan sisanya kaos anak. Pakaian yang paling banyak terjual adalah...

a. Baju

b. celana anak

c. Celana panjang

d. Kaos anak

Jawab:

Banyak kaos anak = 810 – (134 + 143 + 132 + 123 + 124) = 810 – 656 = 154 potong

Jadi, modusnya adalah kaos anak sebanyak 154 potong.

Jawaban yang tepat D.


11. Pada pengukuran berat badan siswa kelas VI diperoleh data sebagai berikut: 32, 34, 34, 33, 34, 33, 32, 35, 34, 32, 33, 34, 34, 32, 33, 34, 32, 33, 33, dan 34. Modus dari data tersebut adalah...

a. 32

b. 33

c. 34

d. 35

Jawab:

Banyaknya data di atas adalah:

Berat badan 32 ada 5 anak

Berat badan 33 ada 6 anak

Berat badan 34 ada 8 anak

Berat badan 35 ada 1 anak

Jadi, modusnya berat badan 34 sebanyak 8 anak

Jawaban yang tepat C.


12. Berikut adalah data golongan darah dari 40 siswa SD Tunas Muda: O, A, AB, AB, O, B, B, AB, AB, A, O, A, A, B, B, O, AB, A, AB, O, B, O, A, AB, B, B, O, B, A, O, AB, B, AB, A, AB, O, B, O, B, dan A. Modus data golongan darah tersebut adalah...

a. A

b. B

c. AB

d. O

Jawab:

Banyak data dari soal di atas adalah:

Golongan A ada 9 anak

Golongan B ada 11 anak

Golongan AB ada 10 anak

Golongan O ada 10 anak 

Jadi, modusnya adalah golongan B sebanyak 11 anak.

Jawaban yang tepat B.


13. Dari hasil ulangan Matematika kelas VI SD Tunas Muda diperoleh data sebagai berikut:

4 anak mendapat nilai 5

3 anak mendapat nilai 6

12 anak mendapat nilai 7

11 anak mendapat nilai 8

8 anak mendapat nilai 9

2 anak mendapat nilai 7

Modus dari data di atas adalah....

a. 7

b. 8

c. 10

d. 12

Jawab:

Dari soal terlihat bahwa modusnya adalah nilai 7 sebanyak 12 anak.

Jawaban yang tepat A.


14. Dika melempar dadu sebanyak beberapa kali, sehingga muncul mata dadu sebagai berikut:

5, 5, 2, 3, 4, 6, 1, 5, 4, 3

2, 4, 3, 2, 3, 3, 1, 2, 5, 6

5, 4, 3, 4, 1, 2, 2, 5, 3, 6

Modus dari pelemparan dadu tersebut adalah mata dadu ber nomor...

a. 2

b. 3

c. 4

d. 5

Jawab:

Banyak data di atas adalah:

Mata dadu 2 sebanyak 6

Mata dadu 3 sebanyak 7

Mata dadu 4 sebanyak 5

Mata dadu 5 sebanyak 6

Jadi, modusnya adalah mata dadu 3 sebanyak 7.

Jawaban yang tepat B.


Bagaimana teman belajar? setelah berlatih soal tentang modus data bersama ajar hitung, kakak harap pemahaman kalian semakin mantab ya.. Bagi kalian yang ingin bertanya, silahkan tinggalkan di kolom komentar. Sampai bertemu di postingan selanjutnya...


 

Related Posts

No comments:

Post a Comment